Ampilan Dalem Aghnia Series
Dimensi: Pendant : 11 x 12 cm Panjang Kalung : 50 cm
Jenis Bahan: Kain Batik, Batu, Manik-manik, Tembaga, Payet
Dalam Ampilan Dalem Keraton Yogyakarta, angsa mewakili sifat suci dan waspada. Di tangan-tangan perempuan perajin, fauna cantik ini menjadi inspirasi penciptaan perhiasan elok berkualitas premium. Kesan mewah pun terpancar, menguatkan karakter sang pemakai. Kenakan saat bersua dengan kolega, sebarkan aura positif yang lembut namun teguh.
Profil UMKM
"Joglo Ayu Tenan" didirikan sebagai pusat kreatif bagi pengrajin, komunitas, dan milenial yang memiliki semangat yang kuat dalam bidang kerajinan tangan dan manajemen bisnis. Kehadiran kami telah memperluas kesempatan kolaborasi, terutama memberdayakan pengrajin perempuan dan penyandang disabilitas di Yogyakarta, sambil memproduksi produk-produk unggulan yang terinspirasi dari budaya Jawa yang kaya."